Senin, Desember 16, 2024
BeritaDaerah

Sungailiat – Polsek Pemali mendatangi Tkp Kebakaran di Rt 09 Dusun Sinar Panca Desa Penyamun Kecamatan Pemali.

“Iya pagi tadi sekira pukul 04.00 wib telah terjadi kebakaran rumah ibu Khomisi (46) di Rt 09 Dusun Sinar Panca Desa Penyamun Kecamatan Pemali,” minggu (20/8/2023) pagi.

Kapolres Bangka melalui Kasi Humas AKP Zulkarnain menjelasakan kejadian kebakaran diketahui pertama kali oleh tetangga rumah dan langsung menghubungi pemilik rumah yang berada di rumah sakit.

“Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut namun diperkirakan korban mengalami kerugian mencapai Rp 200. 000.000,00 (Dua Ratus Juta Rupiah),” jelas AKP Zulkarnain.

AKP Zulkarnain menambahkan kebakaran tersebut diduga akibat dari konseleting listrik yang langsung membakar dinding rumah terbuat dari papan.

“Terdapat Dua unit sepeda motor jenis Honda Vario dan Supra, Laptop 2 unit, Kulkas 2 unit, Mesin cuci 1 unit, Televisi 1 unit, Uang Tunai yang turut terbakar di dalam rumah tersebut,” ujar AKP Zulkarnain.

Selain itu Kasi Humas menghimbau kepada masyarakat untuk selalu mengecek perangkat listrik seperti MCB listrik atau yang lainnya secara berkala.

“Kepada masyarakat agar selalu mengecek perangkat listrik saat meninggalkan rumah dan melakukan pengecekan secara berkala terhadap Mcb atau instalasi listrik, guna mencegah terjadinya kebakaran,” Tegas AKP Zulkarnain.

Spread the love