Senin, Desember 16, 2024
BeritaDaerah

La Ode Sahrin Sani Sudah Kembali Kerumah Setelah Sekian Hari Terombang Ambing di Laut

Bangka Belitung, Prabu-Raya.com Adanya laporan terkait Perahu Pancing KM MAWAR yg Lose Kontek pada saat melaut. Sekitar pukul 19.30 wib pada hari Sabtu tanggal 07 Oktober 2023 (Minggu, 08 Septembet 2023).

Personil Sat Polairud Polres Bangka Briptu Rudi Hermawan mendapatkan laporan via telpon oleh Kaling Nelayan 1 Sungailiat a.n Sdr Ahad bahwa warga Nelayan 1 los kontek pada saat melaut. Adapun identitasnya sebagai berikut :

Nama : LA ODE SAHRIN SANI
Alamat : LING. NELAYAN 1 RT 02 KEL SUNGAILIAT KEC SUNGAILIAT
Agama : ISLAM
Pekerjaan : NELAYAN PERIKANAN
Nama Kapal : KM MAWAR

Kemudian sekitar pukul 20.30 wib personil Sat Polairud Polres Bangka dipimpin oleh Kanit Tindak beserta 2 anggota mendatangi rumah kediaman anak beliau a.n IWAN / 28 Th / Ling Nelayan 1 untuk meminta keterangan.

Menurut keterangan dari Sdr. IWAN bahwa, Pada hari Sabtu 30 September 2023 berangkat pergi memancing bersama-sama dengan menggunakan 2 perahu pancing. Sebelum berangkat melaut, sudah sepakat untuk pulang pada hari Sabtu tanggal 07 Oktober 2023.


Pada Hari Sabtu tanggal 07 Oktober 2023, Sdr. IWAN sudah sampai dirumah kediaman sekira pukul 12.00 wib. Setiba dirumah Sdr. Iwan tidak mengetahui bahwa ayahnya belum sampai dirumah. Sdr. IWAN bersama Ayahnya a.n LA ODE SAHRIN SANI terakhir memancing pada titik kordinat : S 01. 47. 479 E. 106. 19. 505 ( -+40 Mil di Laut Timur )

Lalu sekira pukul 18.00 wib ,Sdr Iwan sempat menghubungi handphone Ayahnya, tetapi tidak diangkat / tidak ada jawaban. Sampai sekarang nomor telepon ayahnya sudah tidak aktif. Berdasarkan keterangan Sdr. Iwan bahwa ayahnya a.n LA ODE SAHRIN SANI memiliki riwayat sakit darah tinggi dan asam lambung.

Untuk ciri-ciri kapal memiliki nama KM MAWAR, warna kapal memiliki corak lis hijau, abu-abu, dan kamar kapal berwarna abu – abu.
Tim pun segera ambil langkah yaitu:
a. Menerima laporan
b. Menginformasikan kepada nelayan – nelayan
c. Berkordinasi dengan pihak terkait.

Kemudian pada hari ini Minggu tanggal 08 Oktober 2023 sekitar pukul 11.15 wib s/d selesai di markas unit Sungailiat dimulai pencarian yang terdiri dari personel dari:

  • personil Marnit Sungailiat
  • personil Kapal 2004
  • Personil Sat Polairud Polres Bangka
  • Basarnas Provinsi Kep Babel
  • BPBD Kab Bangka.

Berdasarkan keterangan korban terjadinya peristiwa tersebut karena dalam perjalanan GPS kapal Pancing tersebut mengalami gangguan (error sistem) dan mengakibatkan kapal pancing tersebut keluar jalur haluan titik koordinat GPS kapal tersebut.

Setelah hampir 4 jam melaksanakan pencarian korban berhasil di temukan di perairan Tanjung Tuing dalam keadaan terombang ambing di tas kapal miliknya, selanjutnya team SAR gabungan langsung membawa korban ke kediamannya di nelayan 1 Sungailiat menggunakan speed lidah markas unit Sungailiat .
Sekitar pukul 16.00 wib korban tiba dengan selamat dirumahnya di dampingi personil Marnit Dan Basarnas .

Reported : M.Ansyori

Spread the love